Selasa, 30 Oktober 2018

299 . ZAMAN SEMAKIN MAJU , JALAN SEMAKIN LICIN


Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Bismillaahirrahmaanirrahiim .

Wahai saudaraku  ilmu pengetahuan berkembang semakin pesat , sementara pembinaan akhlak dan moral semakin merosot, sedangkan jalan semakin licin, akibatnya banyak yang tergelincir jadi korban kemajuan zaman .

Allah subhanahu wa ta’ala telah berfirman,

لَتَجِدَنَّأَشَدَّٱلنَّاسِعَدَٰوَةٗلِّلَّذِينَءَامَنُواْٱلۡيَهُودَوَٱلَّذِينَأَشۡرَكُواْۖ

“Sesungguhnya, kamu dapati orang-orang yang paling keras permusuhannya terhadap orang-orang yang beriman ialah orang-orang Yahudi dan orang-orang musyrik.”

QS al-Maidah: 82

Bila manusia sudah tergelincir ke jalan yang sesat maka yang tadinya saudara berbalik menjadi musuh.

Yang tadinya sering bekerja sama , berbalik saling menjatuhkan .  Masing – masing mencari kesempatan untuk saling mempengaruhi.

Kelompok yang satu berftahan dengan ide – idenya yang baru, sedangkan kelompok lainnya bertahan sesuai dengan aturan main Allah dan RasulNya 

Karena yakin hanya dua sumber itulah yang mampu menyelamatkan hidupnya di dunia sampai ke akhirat .

Bagi kelompok yang sudah tersesat , mereka semakin menikmati jalan yang ditempuhnya , siapapun yang menghalanginya dianggapnya sebagai usuhnya .

Allah swt berfirman di dalam QS Huud  :  27  yaitu

فَقَالَٱلۡمَلَأُٱلَّذِينَكَفَرُواْمِنقَوۡمِهِۦمَانَرَىٰكَإِلَّابَشَرٗامِّثۡلَنَاوَمَانَرَىٰكَٱتَّبَعَكَإِلَّاٱلَّذِينَهُمۡأَرَاذِلُنَابَادِيَٱلرَّأۡيِوَمَانَرَىٰلَكُمۡعَلَيۡنَامِنفَضۡلِۢبَلۡنَظُنُّكُمۡكَٰذِبِينَ٢٧

Berkatalah pemimpin-pemimpin yang kafir dari kaumnya, “Kami tidak melihatmu melainkan (sebagai) seorang manusia (biasa) seperti kami, dan kami tidak melihat orang-orang yang mengikutimu melainkan orang-orang yang hina dina di antara kami  yang lekas percaya saja. Dan Kami tidak melihatmu memiliki sesuatu kelebihan apa pun atas kami. Bahkan, kami yakin bahwa
kalian adalah orang-orang yang berdusta.” 

QS Huud: 27.

Semoga saja negri ini akan dipimpin oleh orang - orang yang mampu memegang amanat Allah dan amanat rakjyat dengan baik dan benar .

Semoga saja negri ini akan dipimpin oleh orang - orang yang jauh lebih bisa dipercaya lagi oleh Allah swt .

Semoga saja negri ini akan dipimpin oleh orang - orang yang senang menebarkan kasih sayang dan tegas di dalam menegakkan kebenaran karena Allah swt 

Semoga bermanfaat untuk kita semuanya . Insya Allah . Aaaaamiin.

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

461 . BAGI YANG ISLAM. TAK DIBACA SAYANG.

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaath. Bismillaahirrahmaanirrahiim. Selepas Malaikat Israfil meniup sangkakala (bentuknya ...