Rabu, 30 Agustus 2017

HINDARI PENYAKIT DUSTA

Assalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.




Wahai saudaraku tingkatkanlah ketakwaan kita kepada Allah swt. Takwa merupakan salah satu amal yg bisa menyelamatkan kehidupan seseorang dunia akhirat. 

Dengan takwa seseorang bisa menjadi giat mengerjakan segala perintah Allah . Dengan takwa pula seseorang akan mampu menghindari larangan Allah .

Wahai saudaraku banyak2lah bersyukur kepada Allah swt atas segala nikmatNya yg telah diterimanya. 

Rahmat dan nikmatNya hanya akan Allah berikan kepada orang2 yang banyak bersyukur kepadaNya. Taufik dan hidayah Allah hanya akan dilimpahkan kepada orang2 yang pandai bersyukur .

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad sawsebagai penghormatan kita kepada beliau .  Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah besarta para malaikat-Nya .

Wahai saudaraku duta itu adalah pangkal keburukan dan kehinaan . Pendusta itu adalah orang yang paling hina di mata Allah maupun di mata manusia . 

Orang yang suka berdusta semua kata – katanya tidak akan dipercaya oleh siapapun .

Orang yang suka berdusta  tidak punya teman bergaul, karena semuanya tidak menyukai perbuatannya .

Orang yang paling hina di mata Allah adalah mereka yang menjadi saksi dusta . Mereka aka terkena murka dan laknat Allah , bahkan laknat semua penghuni alam semesta ini .

Ingat dusta itu adlah satu keburukan. Dan keburukan adalah jalan menuju ke neraka .

“Wa innal fujjaara lafii jahiim . yash lau nahaa yaumad diini “ 

Yang artinya , “ Dan sesungguhnya orang – orang yang jahat ( durhaka ) benar – benar berada dalam neraka . Mereka masuk  ke dalamnya  pada Hari Pembalasan “  
QS Al Infitar [ 82 ] : 14 – 15

Orang yang suka berdusta maka lama kelamaan akan menjadi wataknya . Dan Allah swt pun mencatatnya sebagai pendusta .

Orang pendusta ini termasuk ke dalam golongan orang – orang munafik .

Wahai saudaraku berhati – hatilah di dalam pergaulan.  Jagalah sifat kejujuran.  

Walau anda selama bertahun – tahun  selalu jujur, sekali waktu karena sesuatu hal, yang menguntungkan pribadi anda dalam hal urusan dunia , kemudian anda berdusta, dan ketahuan, maka hilanglah kejujuran anda itu.

Ada peribahasa panas setahun bisa sembuh karena hujan sehari.  Kebaikan yang banyak ( jujur )  akan hancur hanya karena satu keburukan ( dusta ) .

Walaupun anda berbuat baik lebh dari apa yang telah dilakukan, maka akan tetap saja anda sudah cacat di mata manusia apalagi di mata Allah swt .

Allah swt akan membantu orang yang jujur. Segala sesuatunya akan dimudahkan oleh Allah karena sifat kejujurannya .

Sedangkan oaring yang berdusta atau pendusta , maka Allah berlepas tangan dengannya, dia akan menemukan berbagai macam kesulitan hidup .

Semoga kita semua diberikan kekuatan oleh Allah dan taufik serta hidayah Nya sehingga kita bisa berbuat jujur baik terhadap diri sendiri, terhadap sesame khususnya bterhadap Allah swt .


Subhanakalloohumma wa bihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubuu ilaik …….  

Walloohu a’lam bish showab…..
Barakalloohu  fiikum ……  
Wassalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh. 

HAK & KEWAJIBAN SUAMI & ISTRI

Assalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.




Wahai saudaraku tingkatkanlah ketakwaan kita kepada Allah swt. Takwa merupakan salah satu amal yg bisa menyelamatkan kehidupan seseorang dunia akhirat. 

Dengan takwa seseorang bisa menjadi giat mengerjakan segala perintah Allah . Dengan takwa pula seseorang akan mampu menghindari larangan Allah .

Wahai saudaraku banyak2lah bersyukur kepada Allah swt atas segala nikmatNya yg telah diterimanya. 

Rahmat dan nikmatNya hanya akan Allah berikan kepada orang2 yang banyak bersyukur kepadaNya. Taufik dan hidayah Allah hanya akan dilimpahkan kepada orang2 yang pandai bersyukur .

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad sawsebagai penghormatan kita kepada beliau .  Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah besarta para malaikat-Nya .

Wahai saudaraku bila kita menginginkan keluarga  bahagia dan sejahtera , maka factor akidah harus dijadikan fondasinya .

Semakin kuat akidah di dalam rumah tangga , maka keutuhan rumah tangga akan semakin kuat .

Di dalam agama Islam sudah mengatur hak – hak istri atas suami dalam keluarga muslim . Baik hak dalam keuangan maupun yang non keuangan.

Terkadang sering terjadinya percekcokan di dalam rumah tangga itu ujung – ujungnya itu ke duit , karena ada yang masih belum difahami antara hak – hak istri maupun suami .

Hak istri atas suami adalah maskawin  dan nafkah .

Maskawin atau mahar itu sudah jelas, karena nikah tanpa adanya mas kawin itu tidak akan syah .

Hak nafkah  yaitu tentang makanan , pakaian, pengobatan dll itu harus diutamakan .

Tidaklah benar seorang suami mengabaikan  pakaian dan nafkah istrinya . 

Dilarang keras seorang suami berlaku  kasar terhadap istrinya , sampai misalnya menampar atau kekerasan dalam rumah tangga . 

Seorang suami tidak boleh mencerca, menghina istri , hindari kata – kata binatang keluar dari lisan .

Suami harus mampu bersikap sabar terhadap sikap dan prilaku istri yang tidak disukai olehnya.,

Sang istripun juga harus bersikap sabar menghadapi sikap dan prilaku suaminya yang tidak cocok dengan seleranya.

Syukurilah atas kelebihan masing – masing dan bersabarlah atas kelurangan masing – masing .

Masing – masing harus bisa bersikap saling menghormati, menghargai, berkasih sayang sebagaimana masing – masing memperlakukan dirinya sendiri .

Wahai saudaraku janganlah anda resah dan gelisah karena sudah berusia sekian tahun kok belum juga berjodoh , bila hal ini terjadi pada anda, maka bersabarlah.

Insya Allah , jodoh anda tidak akan tertukar dengan yang lain. Calon suami atau istri anda yakinlah tidak akan direbut oleh orang lain , karena Allah akan memberikannya disaat yang tepat.

Yang terjadi pada masyarakat itu adalah pacarnya didekati, dipikirkan terus hamper setiap saat , namun sang pemilik pacarnya masih dijauhi yaitu Allah.

Bila anda mau medekati Allah , maka Allahpun akan mendekati anda. Sebailknya bila anda tetap jauh dengan Allah , maka Allahpun akan menjauhi anda.

Bisa jadi orang yang sudah dianggap dekat dengan anda, secara mendadak, dia dijauhkan lagi oleh Allah tanpa ada alasan yang jelas .

Oleh karena itu bargaullah dengan siapapun dengan bersikap rendah hati , jangan sombong , jangan bangga dengan harta anda  , kekayaan anda , jabatan anda  , kerjaan anda , semua itu hanya tipuan.

Bila anda mencintai dia karena harta, maka bila harta habis , cintapun habis . Bila anda mencintai dia karena kecantikan / kegantengan, seiring berjalannya usia maka cinta anda akan semakin pudar .

Bila anda mencintai dia karena jabatan , maka saat dia jabatannya turun, maka cintapun menjadi luntur .

Cinta yang kekal adalah cinta karena Allah , agama tetap menjadi faktor ukuran nomor satu , aqidah adalah yang paling utama . 

Cinta yang hakiki , yang benar , yang kekal itu adalah mencintai dia karena Allah swt , bukan karena hartanya , jabatannya , kerjaannya dll .

Allah swt berfirman di dalam QS Ar Ruum  : 21 yaitu

“ Wa min aa yaa tihii an khalaqa lakum  min anfusikum az waa jan litaskunuu ilaihaa waja’ala bainakum mawaddatan warahmah . inna fii dzaa lika la aa yaa tin liqaumin yatafakkaquun  .
Yang artinya , “  Diantara tanda – tanda kekuasaan-Nya adalah Dia menciptakan untukmu istri – istri dari jenismu sendiri supaya kamu cenderung dan merasa tentram kepadanya , dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih saying . Sesungguhnya pada yang demikian itu benar – benar terdapat tanda – tanda bagi kaum yang berfikir “ .   QS  30 : 21 .

Subhanakalloohumma wa bihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubuu ilaik …….  

Walloohu a’lam bish showab…..
Barakalloohu  fiikum ……  

Wassalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh. 

Sabtu, 26 Agustus 2017

RUMAH ALLAH

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Bismillaahirrahmaanirrahiim,





Wahai saudaraku jangan jadikan rumahmu seperti kuburan tapi hidupkanlah oleh para penghuninya disamping untuk tempat istirahat, berlindung juga sebagai tempat untuk kegiatan agama . 

Diantaranya adalah untuk shalat berjamaah sekeluarga . Sediakanlah tempat yang cukup untuk sekeluarga. Jangan sampai anda kikir. Makar tidur besar - besar, ruang tamu luas , , ruang keluarga dan dapur pun besar .

Tapi begitu lihat tempat ibadah hanya cukup untuk bertiga saja, seorang imam dan dua makmum. Astaghfirullah, betapa kikirnya anda. Padahal rezeki yang anda peroleh itu , walaupun anda yang bekerja , tapi yang memnentukan dan memberinya adalah Allah swt .

Lebih - lebih bila habis shalat maghrib, kalau bbisa jangan bubar , sambil menunggu waktu Isya, disitulah tempat berbincang , bertukar fikiran, menanyakan berbagai persoalan kehidupan dll.

Bila tidak ada yang dipermalashkan , maka isilah dengan kegiatan kultum, atau membaca Al Qur'an , melajar mengaji dll. Waouw alngkah indahnya , dan malaikat rahmatpun bila memasuki rumah anda, akan merasa betah .

Meski kita sudah lama menjadi Muslim,  Apakah masih malas mendatangi Masjid untuk shalat berjamaah?  

Jika masih malas shalat berjamaah di Masjid,  Renungkan 4 keutamaan yang disebutkan dalam Hadits,  Riwayat Imam Al-Bukhari dan Imam Muslim,  

Pertama; Berlipat Pahala yang didapat.  "Shalat seseorang secara berjamaah (pahalanya) melebihi shalatnya di pasar dan di rumah, dengan (pahala) berlipat lebih dari 20 kali"  

Ujar Nabi Shallallahu 'Alaihi wa Sallam,  Dari sahabat Abu Hurairah Radhiyallahu 'Anhu.  Dalam riwayat lain disebutkan,  Pahala berjamaah setara dengan 25, 26, atau 27 kali,  Dibanding shalat sendirian di rumah atau di pasar.  

Kedua; Berkurang Dosa dan Bertambah Derajat.  Dalam menuju Masjid,  Seorang Muslim terlebih dahulu berwudhu dengan baik,

Dan tidak beraktivitas kecuali untuk shalat. Dalam setiap langkah yang ditempuh,  Ada dosa yang berkurang,  Dan derajat yang bertambah di sisi ALLAH Ta'ala.  

"Ketika melangkah satu langkah, niscaya dinaikkan derajatnya satu tingkatan dan dosanya dikurangi satu bagian karena niat shalatnya".  Lanjut Nabi yang mulia.  

Ketiga; Pahala Shalat Tiada Putus.  Setelah masuk ke dalam Masjid,  Dan menunggu hingga shalat didirikan,  Seorang Muslim akan senantiasa mendapatkan pahala shalat.  "Jika ia telah memasuki Masjid, ia berada dalam (pahala) shalat selama shalat itu menahannya".  Terus Nabi yang agung mengatakan.  

Keempat; Doa Malaikat.  Selama berada dalam majlis shalat di Masjid,  Para Malaikat senantiasa mendoakannya tanpa henti,  Selama orang tersebut,  Tidak mengganggu jamaah lain yang sedang shalat,  Dan tidak berhadats.  

Allahumar-hamhu, Allahummaghfirlahu, Allahumma tub 'alaih.  (Ya ALLAH, Kasihilah ia. Ya ALLAH, Ampunilah dia. Ya ALLAH, Terimalah Taubatnya)

Semoga uraian singkat ini bermanfaat buat kita semua 
Aamiin…..


Subhanakallaahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astghfiruka wa atubu ilaika .

Wallaahu a'lam bish shawab
Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .

KETENTUAN MEMELIHARA ANAK YATIM

Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh
Bismillaahirrahmaanirrahiim .




Wahai saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua khususnya  untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah swt .

Ingat takwa itu merupakan benteng  untuk mejauhi perbuatan yang dilarang dan dimurkai oleh Allah swt.

Selain dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya adalah nikmat Iman dan Islam

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .

Barangsiapa yang mau megurus anak – anak yatim diniatkan karena Allah dan mengikuti petunjuk Rasulullah saw , maka dia akan mendapatkan pahala surga dan disejajarkan dengan Nabi saw , kecuali bila dia berlaku zalim  terhadap anak yatim tersebut .

Rasulullah saw bersabda , “  Barangsiapa yang menanggung makan dan minum ( memelihara ) anak yatim dari orang Islam , sampai Allah swt mencukupkan dia, maka Allah mengharuskan dia masuk surge kecuali dia melakukan dosa yang tidak terampunkan .  HR. Tirmidzy .

Allah swt berfirman di dalam QS Al Baqarah [ 2 ] :  220  yaitu

 وَيَسْأَلُونَكَ عَنِ الْيَتَامَىٰ ۖ قُلْ إِصْلَاحٌ لَّهُمْ خَيْرٌ ۖ وَإِن تُخَالِطُوهُمْ فَإِخْوَانُكُمْ ۚ وَاللَّهُ يَعْلَمُ الْمُفْسِدَ مِنَ الْمُصْلِحِ ۚ وَلَوْ شَاءَ اللَّهُ لَأَعْنَتَكُمْ ۚ إِنَّ اللَّهَ عَزِيزٌ حَكِيمٌ

Dan mereka bertanya kepadamu tentang anak yatim, katakalah: "Mengurus urusan mereka secara patut adalah baik, dan jika kamu bergaul dengan mereka, maka mereka adalah saudaramu; dan Allah mengetahui siapa yang membuat kerusakan dari yang mengadakan perbaikan. Dan jikalau Allah menghendaki, niscaya Dia dapat mendatangkan kesulitan kepadamu. Sesungguhnya Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana. QS   2  :   220 

Melalaui ayat ini Allah memberitahukan kepada kita semua tentang masalah anak - anak yati yaitu
Yang dimaksud dengan " Mengurus urusan mereka secara patut adalah baik "  adalah kita bila memang mampu diharapkan bisa membantu mengurus anak - anak yatim dengan layak .

Yang dimaksud dengan layak adalah uruslah mereka karena amanah Allah, bukan karena mengharapkan sesuai darinya, atau karena alasan tertentu untuk mendapatkan harta bendanya.

Urus dengan baik disinia seperti kita mengurus diri kita sendiri bagaimana diri harus diperlakukan setiap harinya .

Yang dimaksud dengan " jika kamu bergaul dengan mereka, maka mereka adalah saudaramu; " adalah anak-anak yatim juga saudara kita walau bukan masih sedarah , karena mereka dan kita diciptakan sama oleh Allah .

Hargailah anak-anak yatim, hormatilah mereka, perlakukan mereka dengan baik, jangan menzalimi mereka , kasing sayangilah mereka . Perlakukan mereka sebagaimana kita igin diperlakukan.

Yang dimaksud dengan " Allah mengetahui siapa yang membuat kerusakan dari yang mengadakan perbaikan. " adalah apapun yang dilakukan oleh kita terhadap anak - anak yatim Allah tahu segalanya , jangankan yang nampak, niat yang ada dalam hati saja sudah Allah ketahui .

Yang dimaksud dengan   " jikalau Allah menghendaki, niscaya Dia dapat mendatangkan kesulitan kepadamu. " adalah bila kita mempersulit anak-anak yatim maka bisa saja Allah membalaskannya secara tiba-tiba terhadap anda, bila memang itu terpaksa harus dilakukan .


Yang dimaksud dengan " Sesungguhnya Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana "  adalah Allah maha kuat dan perkasa dan dengan kekuatan dan keperkasaannya bisa mengurus anak-anak yatim sesuai dengan kehendakNya bila memang anda tidak mau memelihara mereka .  Selain dari itu dengan kebijaksanaanNya Allah akan mengurusnya dengan adil .

Semoga uraian ini bermanfaat bagi kita semua dan tidak ragu lagi bila kita akan membantu anak - anak yatim sesuai dengan yang Allah dan Rasul-Nya kehendaki . Aaaamiin

Wallaahu a'lam bish shawab.
Subhanakallaahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika .

Barakalaahu fiikum
Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.

HAK WALI BAGI ANAK YATIM

Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh
Bismillaahirrahmaanirrahiim .



Wahai saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua khususnya  untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah swt .

Ingat takwa itu merupakan benteng  untuk mejauhi perbuatan yang dilarang dan dimurkai oleh Allah swt.

Selain dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya adalah nikmat Iman dan Islam

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .

Bagi setiap wali anak yatim jika dalam keadaan fakir , baginya diizinkan memakan memakan sebagian harta anak yatim dengan cara yang baik sesuai kebutuhannya.

Dilarang memakai harta anak yatim secara berlebih – lebihan sebab yang tadinya halal , maka akan berubah menjadi haram .

Allah swt berfirman di dalam QS An Nisaa [ 4 ] :  6  yaitu

وَلَا تَأْكُلُوهَا إِسْرَافًا وَبِدَارًا أَن يَكْبَرُوا ۚ وَمَن كَانَ غَنِيًّا فَلْيَسْتَعْفِفْ ۖ وَمَن كَانَ فَقِيرًا فَلْيَأْكُلْ بِالْمَعْرُوفِ

"……….. Dan janganlah kamu makan harta anak yatim lebih dari batas kepatutan dan (janganlah kamu) tergesa-gesa (membelanjakannya) sebelum mereka dewasa. Barang siapa (di antara pemelihara itu) mampu, maka hendaklah ia menahan diri (dari memakan harta anak yatim itu) dan barangsiapa yang miskin, maka bolehlah ia makan harta itu menurut yang patut. …………. “  
QS  4  :  6

Mengurus  harta benda anak yatim dengan baik itu bida dilakukan dengan empat cara yaitu

1.Mengambil ahrta anak yatim dengan jalan kiradl  ;

2.  Memakannya haya sekedar memenuhi kebutuhan saja, dilarang berlebih – lebihan  ;

3. Ambillah harta anak yatim hanya sekedar sebagai imbalan saja , bila dia telah bekerja untuk kepentingan mengurus harta anak yatim tersebut  ;

4. Boleh memakan harta anak yatim bila keadaan terpaksa. Dan bila dia telah mampu , maka dia harus mengembalikannya. Dan jika dia benar – benar tidak mampu maka hal tersebut dihalalkan .

Semoga kita semua tidak sampai menyalah gunakan harta benda anak yatim, khususnya mereka yang  memelihara anak – anak yatim. Aaaaaamiin.

Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika

Wallaahu a’lam bish shawab

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh

MAKAN HARTA ANAK YATIM , MENELAN API NERAKA

Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh
Bismillaahirrahmaanirrahiim .




Wahai saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua khususnya  untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah swt .

Ingat takwa itu merupakan benteng  untuk mejauhi perbuatan yang dilarang dan dimurkai oleh Allah swt.

Selain dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya adalah nikmat Iman dan Islam

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .

Wahai saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua khususnya  untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah swt .

Ingat takwa itu merupakan benteng  untuk mejauhi perbuatan yang dilarang dan dimurkai oleh Allah swt.

Selain dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya adalah nikmat Iman dan Islam

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .

Barangsiapa yang memakan harta anak yatim, maka sama saja menelan api neraka sepenuh perutnya .
Allah swt berfirman di dalam QS Al An Nisaa  [ 4 ] : 10 yaitu

إِنَّ الَّذِينَ يَأْكُلُونَ أَمْوَالَ الْيَتَامَىٰ ظُلْمًا إِنَّمَا يَأْكُلُونَ فِي بُطُونِهِمْ نَارًا ۖ وَسَيَصْلَوْنَ سَعِيرًا
Sesungguhnya orang-orang yang memakan harta anak yatim secara zalim, sebenarnya mereka itu menelan api sepenuh perutnya dan mereka akan masuk ke dalam api yang menyala-nyala (neraka).
QS  4  :  10

Janganlah anda mendekati harta anak yatim, bila hidup anda ingin selamat . Mendekati saja sudah dilarang oleh Allah swt , apalagi memakainya .

Dan Allah swt berfirman di dalam QS Al An’am  [ 6 ]  :   152  yaitu

وَلَا تَقْرَبُوا مَالَ الْيَتِيمِ إِلَّا بِالَّتِي هِيَ أَحْسَنُ

Dan janganlah kamu dekati harta anak yatim, kecuali dengan cara yang lebih bermanfaat, hingga sampai ia dewasa.  QS  6  :  152

Semoga kita semua tidak sampai memakan hak orang lain khususnya harta benda anak – anak yatim .  Aaaaamiin .

Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika

Wallaahu a’lam bish shawab

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh

BANTULAH ANAK - ANAK YATIM

Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh
Bismillaahirrahmaanirrahiim .



Wahai saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua khususnya  untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah swt .

Ingat takwa itu merupakan benteng  untuk mejauhi perbuatan yang dilarang dan dimurkai oleh Allah swt.

Selain dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya adalah nikmat Iman dan Islam

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .

Anak yatim adalah anak yang ditinggal mati oleh ayahnya selagi ia belum mencapai umur baligh .

Dalam agama Islam mendapatkan perhatian khusus dari Rasulullah saw . Tujuanya adalah untuk menjaga kelangsungan hidup mereka agar tidak terlantar sepeninggal ayahnya .

Namun sampai saat ini belum mendapatklan tanggapan yang positif dari masyarakat luas. Andaikan ada jumlahnya tidak banyak .

Sesungguhnya betapa mulianya bila ada orang yang mau menyantuni anak-anak yatim, bahkan sampai memelihara mereka . 

Dari Sahl bin Sa’ad bahwasanya Rasulullah saw bersabda, “ Saya dan orang yang menanggung (  memelihara  ) anak yatim (  dengan baik  ) berada di surge bagaikan ini , seraya beliau memberikan isyarat dengan jari telunjuk dan jari tengah dan beliau mengosongkan antara kedua jarinya itu   . 
HR Bukhari  .

Allah swt berfirman di dalam QS An Nisaa [ 4 ] : 2 yang artinya ,

وَآتُوا الْيَتَامَىٰ أَمْوَالَهُمْ ۖ وَلَا تَتَبَدَّلُوا الْخَبِيثَ بِالطَّيِّبِ ۖ وَلَا تَأْكُلُوا أَمْوَالَهُمْ إِلَىٰ أَمْوَالِكُمْ ۚ إِنَّهُ كَانَ حُوبًا كَبِيرًا
Dan berikanlah kepada anak-anak yatim (yang sudah balig) harta mereka, jangan kamu menukar yang baik dengan yang buruk dan jangan kamu makan harta mereka bersama hartamu. Sesungguhnya tindakan-tindakan (menukar dan memakan) itu, adalah dosa yang besar. QS  4  :  2

Adapun anak yang ditinggal mati ibunya ketika dia masih kecil bukan termasuk anak yatim , karena arti kaya yatim itu sendiri adalah kehilangan induknya yang menanggung nafkah .

Dalam Islam penanggung jawab masalah nafkah adalah ayah , bukan ibu .

Melalui ayat ini Allah melarang kita semua memakan harta anak yatim, atau mengganti harta anak yatim yang tadinya bagus diganti dengan yang jelek., Jangan menukar yang halal dengan yang haram

Barangsiapa yang memakan harta anak yatim, maka dia telah berdosa besar .

Semoga uraian ini bermanfaat dan bisa membuka mati kita semua yang selama ini telah tertutup . Aaaaamiin .

Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika

Wallaahu a’lam bish shawab

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh

Kamis, 24 Agustus 2017

AMAL YANG DITERIMA ALLAH

Assalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.




Wahai saudaraku bila kita bersungguh-sungguh di dalam beramal , maka suatu saat akan merasakan kemanisan amal tersebut sebelum dikerjakan . 

Dan  bila ikhlas di dalam melaksanakan amal maka akan menyenangkan melakukannya, tak ada rasa capek, tak ada rasa lelah , padahal secara pandangan mata hal itu sungguh melalahkan .  

Sifat-sifat amal yang demikianlah yang akan diterima Allah swt .  

Contoh ada seseorang telah melatih diri melakukan shalat malam selama  2 tahun , bila dia tidak melaksanakan sekali saja maka akan terasa kehilangan sesuatu dari dirinya .  

Ada lagi ada seseorang yang telah melaksanakan shalat Dhuha sejak usia 14 th sampai sekarang dia sudah berusia 34 th. 

Menurut dia bila tidak melaksanakan shalat Dhuha sekali saja, maka esoknya langusng sakit. Diperiksa ke dokter gak ada penyakitnya. Artinya ada salah satu kenikmatan yang hilang dari dirinya . 
Ada lagi seseorang yang telah membaca Al Qur’an selama 30th . Dan saat membaca ayat-ayat Allah, dirinya merasa sepeprti di ruang AC padahal rumahnya tidak ber AC. Dadanya terasa lapang. 

Untuk urusan dunia dia nggak ngoyo banget seperti yang lain. Dari kedua bibirnya belum pernah ada keluhan itu dan ini . 

Bila dilihat keadaannya  sangat miskin , tapi kehidupannya tentrem banget . 

Semua contoh tadi adalah sebagai tanda-tanda amalnya diterima Allah swt. 

Di dunia saja mereka telah merasakan kenikmatannya , kemanisannya , apalagi kelak di akhirat. 

Namun janganlah menjadi  berbangga diri, karena sudah banyak beramal baik, baca qur’an, puasa, zakat lalu meyakini diri bahwa amalnya diterima Allah swt . 

Sebaliknya anda yang lainnya juga jangan berputus asa dari rahmat Allah. 

Tetaplah berprasangka baik kepada Allah, karena Dia tak pernah menzalimi hambaNya sedikitpun . 

Dan berharaplah agar apa yang dilakukan anda itu akan mendapatkan ridoNya . Aaaaaamiin  ….. 

Subhanakalloohumma wa bihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubuu ilaik … 

Walloohu a’lam bish showab…..
Barakalloohu  fiikum ……  
Wassalaamu’alaikum wa Rahmatullaahi wa Barakaatuh.


Rabu, 23 Agustus 2017

HADIAH ISTIMEWA DARI ALLAH

Assalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.




Wahai saudaraku setiap kita melaksanakan tugas Allah maka akan selalu dibalas dengan pahala. Dan bagi siapa yang masih tetap mmenentangNya makan akan disediakan ancaman siksa dan azab yang berat baginya .  

Bagi orang yang telah diberikan hadiah berupa keimanan maka segala sesuatu yang terlihat tidak ada yang sifatnya samar  atau keraguan .  Semuanya serba yakin dan itulah yang dinamakan cahaya bashiroh . 

Bashiroh itu tidak akan berfungsi, tidak akan berguna, tidak akan bermanfaat bila tidak ada cahaya atau nur yang terpancar dari hati dada seseorang . 

Seperti mata tak mampu melihat kebenaran  alias buta. Mulut tak mampu berbicara dengan baik alias bisu . 

Telinga tak mampu mendengar ucapan2 yang mengandung kebenaran alias tuli.  Kaki berat untuk melangkah ke tempat yang benar alias mati langkah dsb .  

Hati seorang hamba itu gunanya untuk menerima atau menolak sesuatu yang diikuti oleh seluruh anggota tubuh. 

Sedangkan seluruh anggota tubuh itu selalu mengikuti gerak daripada hati manusia . Bila hati mengajak pergi maka pasti ia pergi, bila hati mengajak diam maka tubuhpun akan diam .  

Wahai saudaraku hati orang yang beriman  memiliki cahaya kepatuhan, taat dan senang untuk menerima kebaikan . Bila ada hal yang menyimpang dari syariat agama, maka hati langsung menolaknya . 

Berbeda dengan hati orang2 kafir, munafik dan musyrik. Hatinya diliputi cahaya kegelapan sehingga sangat sulit untuk menemukan cahaya kebenaran. 

Setiap kebenaran yang datang kepadanya selalu ditolaknya, ditentangnya, didustakannya, desepelakan dan dilalaikannya . 

Allah swt berfirman di dalam QS Al An’aam 25 yaitu  , 
“ Wa min hum man yastami’u ilaika . waja’alnaa ‘alaa quluu bihim akinnatan an yafquhuu hu wa fii aa dzaa nihim waq ronn . wa in yarou kulla aa yatin yu’minuu bihaa . hattaa  idzaa jaaaa u ka yujaa dluu naka yaquulul ladziina kafaruu in haa dzaa illaa asaa thiirul awwaliin “   

Yang artinya , “  Dan di antara mereka ada orang yang mendengarkani (bacaan)mu, padahal Kami telah meletakkan tutupan di atas hati mereka (sehingga mereka tidak) memahaminya dan (Kami letakkan) sumbatan di telinganya. Dan jikapun mereka melihat segala tanda (kebenaran), mereka tetap tidak mau beriman kepadanya. Sehingga apabila mereka datang kepadamu untuk membantahmu, orang-orang kafir itu berkata: "Al-Quran ini tidak lain hanyalah dongengan orang-orang dahulu".  QS Al An’aam 25  

Wahai saudaraku ayat ini menggambarkan manusia yang telah terkunci mata hatinya, tersumbat telinganya dan tertutup pandangan atau penglihatannya , sehingga setiap ada kebenaran yang datang kepadanya itu dianggapnya adalah hanya sebagai dongengan orang2 zaman dahulu, sudah tidak relevan lagi di zaman yang sudah super canggih ini, sudak tidak cocok di zaman modern ini .  

Inilah yang dikatakan orangnya masih hidup tapi layaknya dia adalah bagaikan bangkai yang bisa bergerak .  

Semoga saja kita semua dilindungi dari kemarahajn dan kemurkaan Allah sehingga hati kita akan tetap hidup dan berisi dengan cahaya keimanan .  Aaaaaamiin ….. 

Subhanakalloohumma wa bihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubuu ilaik  ….  

Walloohu a’lam bish showab…..
Barakalloohu  fiikum ……  

Wassalaamu’alaikum wa Rahmatullaahi wa Barakaatuh.

Selasa, 22 Agustus 2017

M E N U N T U T I L M U

Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillahirranmaanirrahiim .




Wahai saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua khususnya  untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah swt .

Ingat takwa itu merupakan benteng  untuk mejauhi perbuatan yang dilarang dan dimurkai oleh Allah swt.

Selain dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya adalah nikmat Iman dan Islam

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .

Wahai saudaraku dalam hal masalah ilmu Allah swt juga pernah menguji para malaikat melaui firmanNya di dalam QS  Al Baqarah 31  -  32  yaitu , 

“ Wa ‘allama aadamal asmaaaa a kullahaa tsumma ‘aradhahum ‘alam malaaaikati faqaala an biuunin bi asmaaaa i haulaaaa i  in kuntum shaadiqiin . Qaluu subnaanaka laa ‘ilmalanaaa illaa maa ‘alamtanaaa innaka antal ‘aliimul hakim “  Yang artinya  “ Dan Dia mengajarkan kepada Adam nama-nama (benda-benda) seluruhnya, kemudian mengemukakannya kepada para Malaikat lalu berfirman: "Sebutkanlah kepada-Ku nama benda-benda itu jika kamu mamang benar orang-orang yang benar!"

Mereka menjawab: "Maha Suci Engkau, tidak ada yang kami ketahui selain dari apa yang telah Engkau ajarkan kepada kami; sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana".  QS 2  :  31  -  32  

Wahai saudaraku melalui ayat ini Allah swt memberitahukan kepada kita semua bahwa siapapun orangnya berarti semua makhluk Allah semuanya sama yaitu bodoh , tidak memiliki ilmu pengetahuan apapun , kecali hanya Allah swt . 

Ilmu pengetahuan yang dimiliki  manusia adalah hanya sebagian kecil dari ilmunya Allah , sampai malaikatpun tidak memiliki ilmu pengetahuan , selain apa yang telah diajarkan oleh Allah kepada mereka. 

Semuanya itu hanyalah titipan Allah.  Jadi bila ada manusia yang sombong karena banyak memiliki ilmu pengetahuan , ketrampilan, kepandaian , maka hal itu telah berani melawan kodrat Allah swt . Maka cepat atau lambat dia akan celaka karena kesombongannya .  

Wahai saudaraku sebagai dari keutamaan orang yang mencari ilmu Abu Hurairah r.a meriwayatkan ,

Rasulullah saw bersabda , “ Barangsiapa melewati jalan menuju ilmu , maka Allah akan membimbingnya ke jalan menuju surge dan sesungguhnya orang alim itu dimitakan ampun oleh orang-orang yang ada di langit dan bumi bahkan ikan – ikan di lautpun ( turut juga memintakan ampun kepadanya ) . Sesungguhnya ulama itu adalah pewaris para nabi “ . Al Hadist  

Wahai saudaraku hebatnya orang yang menuntut atau belajar dan mengajarkan ilmu itu didoakan oleh seluruh makhluk penghuni  dunia ini baik yang di langit, bumi dan laut. Dido’akan agar mereka yang sedang membicarakan ilmu itu baik yang mengajarkan maupun yang diberikan pelajaran agar diampuni dosa-dosanya, dihapuskan segala kesalahannya.  Subhanallah .  

Sungguh luar biasa sekali pahala bagi orang-orang yang menuntut ilmu sabagaimana yang disabdakan oleh Rasulullah saw , 

“ huluusu saa’atin ‘indal ‘ulamaa i ahabbu ilallaahi min ‘ibaa dati alfi sanatin “  Yang artinya , “ Duduk bersama ulama “satu jam “ itu lebih disukai oleh Allah daripada beribadah selama seribu tahun “ . Al Hadist . 

Wahai saudaraku sungguh peranan ulama di dunia ini sangat penting sekali. Sekarang bagaimana seandainya para ulama sudah tiada, maka mau belajar agama kepada siapa ?  

Sehingga Allah mengistimewakan kepada para ulama yaitu bila kita duduk bersama ulama selama 1 jam itu lebih disukai oleh Allah pahalanya beribadah seribu tahun . Subhanallah.   

Semoga kita semua diberi kekuatan oleh Allah agar gemar menuntut ilmu baik ilmu duniawi khususnya ilmu akhirat ( ukhrawi ) , 

Ilmu duniawi untuk kita bertahan hidup delama berada di dunia dan ilmu ukhrawi antuk bekal kita kelak di akhirat.  Wallahu a’lam  ….  

Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika .

Wallaahu a’lam bish shawab
Barakallaahu fiikum

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh

SHALAT BERJAMA'AH

Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillahirranmaanirrahiim .




Wahai saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua khususnya  untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah swt .

Ingat takwa itu merupakan benteng  untuk mejauhi perbuatan yang dilarang dan dimurkai oleh Allah swt.

Selain dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya adalah nikmat Iman dan Islam

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .

Wahai saudaraku sebagai umat Islam sudahkah kita melaksanakan shalat wajib yang lima waktu . Bila sudah syukurilah . Karena shalat itu adalah amalan yang paling utama dan terutama.  

Shalat itu adalah do’a dan dzikir yang langsung diterima oleh Allah swt . 

Shalat juga sebagai perisai diri dari segala perbuatan keji dan munkar . 

Shalat juga mendidik kita dalam hal kesabaran  . Dan masih banyak lagi hikmah dan keutamaan shalat wajib yang kita kerjakan setiap hari lima kali . 

Namun sudahkah kita melaksanakan shalat berjamaah ? Bila sudah apakah di rumah sendiri atau di masjid ?

Bila jauh dari masjid berarti tidak shalat berjamaah atau shalatnya masing – masing atau sendiri – sendiri. Kenapa hal itu terjadi ?  

Wahai saudaraku janganlah menjadi manusia yang kikir. Membangun rumah berukuran besar, kamar besar2 , setiap kamar ada kamar madi sendiri. Tapi tempat untuk shalat saja tidak ada sama sekali. 

Kalaupun ada disediakan khusus hanya bisa digunakan untuk shalat sendirian. Inilah yang dinamakan kikir. 

Coba renungkan siapakah yang memberikan rezeki sampai bisa membeli tanah dan membangun rumah tersebut kalau bukan Allah swt.  Lalu mana rasa syukur anda terhadap Allah. 

Wahai saudaraku sungguh sangat besar sekali manfaat shalat berjamaah itu. Janganlah rumah anda itu dijadikan seperti kuburan.  

Sediakan 1 kamar atau ruangan khusus digunakan untuk kegiatan keagamaan. Shalat berjamaah di rumah sendiri dalam satu keluarga itu lebih utama dibandingkan shalat berjamaah di luar rumah sendiri . 

Apalagi bila setelah shalat Maghrib itu diisi dengan kegiatan kultum , baca Al Qur’an  atau yang lainya, 

Tanya jawab dalam soal agama atau tentang kehidupan. Waouwww  sungguh Allah swt akan sangat menyukainya, dan Insya Allah malaikat rahmatpun bila masuk ke rumah itu akan merasa betah . 

Allah swt berfirman  yaitu , 
“ Innal ladziina aamanuu wa’amilush shaalihaati wa aqaamash shalaata wa aa tuzzakaata lahum ajruhum inda rabbihim walaa khaufun ‘alaihim walaahum yahzanuun “  

Yang artinya , “  Sesungguhnya orang – orang beriman dan melakukan amal saleh dan menunaikan zakat , mereka kelak akan mendapat pahala di sisi Tuhan , mereka tidak aka nada kekhawatiran bagi mereka dan tidak ada pula mereka bersedih hati “ .  QS Al Baqarah 277  .  

Rasulullah saw berfsabda, “  Shalaatur rajuli ma’al jamaa’ati khairun min shalaati arba’iina fii baitihi mun faridan “  

Yang artinya , " Shalatnya seseorang secara berjamaah itu lebih baik daripada shalat seseorang di rumah sendirian selama empat puluh tahun “ Al Hadist .  

Wahai setelah emngetahui dari Hadist ini sungguh betapa pentingnya shalat berjamaah itu , pahalanya amat besar apalagi bila itu dilakukan secara istiqamah. Subhanallah. 

Sungguh balasan Allah lebih banyak daripada shalat sendirian di rumah selama empat puluh tahun.  

Semoga setelah membaca uraian ini Allah membukakan mata hati kita yang selama ini masih tertutup, dan mulai sejak saat ini dibiasakan melaksanakan shalat berjamaah apakah di rumah sendiri ataupun di masjid ataupun mushala.  

Barangsiapa yang menghidupkan dan meramaikan rumah Allah ( Masjid, mushala, tajug, surau , langgar ) maka Allah akan hidupkan dirinya dengan berbagai macam kemudahan. Insya Allah .
Aaaaammin

Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika

Wallaahu a’lam bish shawab
Barakallaahu fiikum

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh

NASIHAT NABI SYU’AIB AS

Assalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.




Wahai saudaraku tingkatkanlah ketakwaan kita kepada Allah swt. Takwa merupakan salah satu amal yg bisa menyelamatkan kehidupan seseorang dunia akhirat. 

Dengan takwa seseorang bisa menjadi giat mengerjakan segala perintah Allah . Dengan takwa pula seseorang akan mampu menghindari larangan Allah .

Wahai saudaraku banyak2lah bersyukur kepada Allah swt atas segala nikmatNya yg telah diterimanya. 

Rahmat dan nikmatNya hanya akan Allah berikan kepada orang2 yang banyak bersyukur kepadaNya. 
Taufik dan hidayah Allah hanya akan dilimpahkan kepada orang2 yang pandai bersyukur .

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad sawsebagai penghormatan kita kepada beliau .  Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah besarta para malaikat-Nya

Allah swt berfirman di dalam QS Huud [ 11 ] : 88  yang artinya
Syu'aib berkata: "Hai kaumku, bagaimana pikiranmu jika aku mempunyai bukti yang nyata dari Tuhanku dan dianugerahi-Nya aku dari pada-Nya rezeki yang baik (patutkah aku menyalahi perintah-Nya)? Dan aku tidak berkehendak menyalahi kamu (dengan mengerjakan) apa yang aku larang. Aku tidak bermaksud kecuali (mendatangkan) perbaikan selama aku masih berkesanggupan. Dan tidak ada taufik bagiku melainkan dengan (pertolongan) Allah. Hanya kepada Allah aku bertawakkal dan hanya kepada-Nya-lah aku kembali.  QS 11 :  88

Wahai saudaraku melalui ayat ini Allah memerintahkan kepada Nabi Syu’aib as untuk bertanya kepada umatnya dan menjelaskan  kehendak Allah , juga termasuk untuk kita semua diantaranya adalah :

1.        Apakah bukti – bukti yang telah dicontohkan di dalam Al Qur’an anda masih belum mau beriman dan bertakwa kepada Allah dan rasulNya ?

2.       Apakah anda masih belum mau sadar pula Allah swt telah memberikan berbagai macam kenikmatan kepada manusia termasuk kita semua ?

3.       Apakah anda masih belum mengerti bahwa segala kebutuhan manusia telah Allah penuhi termasuk kepada kita semua ?

4.       Kalau memang anda sudah mengakui bahwa semua itu dari Allah swt, lalu mengapa masih juga menentang perintahNya  ?

5.       Rasul tidak melarang manusia untuk berbuat sekehendak hatinya , tapi tugas Rasul itu hanya memngingatkan manusia agar kembali ke jalan yang benar .

6.       Itupun Rasul tidak bisa memaksa manusia , mau berubah  ataupun tetap di jalannya sendiri terserah .

7.       Bila mau berubah baik, maka kebaikan itu bukan untuk Allah swt dan RasulNya , tapi untuk dirinya .

8.       Bila mau tetap sesat , maka kesesatan itu bukan untuk Allah dan rasulNya, akan tetapi untuk dirinya .

9.       Yang bisa merubah anda semua itu hanya Allah, karena taufik dan hidayah itu hanya dari  Allah .
10.   Taufik dan hidayah hanya akan Allah swt berikan kepada yang Dia kehendaki .

11.   Hanya Allah lah yang bisa menolong, menyelamatkan dan melindungi kita semua .

12.   Marilah kita bertawakal kepada Allah , jangan hanya memperturutkan hawa nafsu kita sendiri .

13.   Kita semua berasal dari Allah, dan kita semua juga akan kembali kepadaNya untukmempertanggung jawabkan semua perbuatan kita .

Semoga nasihat dari Nabi Syu’aib ini bisa membuka mata hati kita semua yang selama ini masih tertutup . Aaaaamiin.

Subhanakalloohumma wa bihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubuu ilaik …….  

Walloohu a’lam bish showab…..
Barakalloohu  fiikum ……  

Wassalaamu’alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuh. 

461 . BAGI YANG ISLAM. TAK DIBACA SAYANG.

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaath. Bismillaahirrahmaanirrahiim. Selepas Malaikat Israfil meniup sangkakala (bentuknya ...