Jumat, 14 September 2018

264 . KEBURUKAN DATANGNYA BUKAN DARI ALLAH .


Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .
Bismillaahirrahmaanirrahiim.

Hal-hal yang tidak diinginkan itu  datang dari makhluk,seperti menyakiti badan,
menyinggung perasaan dan merampas harta.

Hadapilah semuanya dan  janganlah membenci orang yang menyakiti kita.  Jika ia seorang muslim  , janganlah melakukan kejahatan serupa.

Hindari pula mendoakan jelek kepada orang yang menyakiti kita dan menuntut atas apa yang dilakukannya.

Cukuplah dengan pertolongan Allah dan pahala yang telah dipersiapkan-Nya.

Kesabaran ini akan menumbuhkan kesadaran tentang keutamaan menahan kemarahan dan memaafkan kesalahan orang lain.

Allah SWT berfirman dalam surat Asy-Syura:40:


فَمَنْ عَفَا وَ أَصْلَحَ فَأَجْرُهُ عَلَى اللهِ اِنَّهُ لاَيُحِبُّ الظَّالِمِيْن



“Barang siapa memaafkan dan berbuat baik,
maka pahalanya atas tanggungan Allah.
Sesungguhnya Allah tidak menyukai 
orang-orang yang dholim.”

Semoga  saja uraian ini bermanfaat untuj kita semua. Insha Allah . Aaaamiin.

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

461 . BAGI YANG ISLAM. TAK DIBACA SAYANG.

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaath. Bismillaahirrahmaanirrahiim. Selepas Malaikat Israfil meniup sangkakala (bentuknya ...