Minggu, 03 Maret 2019

433 . KOREKSI DIRI DAN KAJI DIRI ITU PENTING

Assalamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.

Wahai saudaraku  ketika kita melakukan suatu kemaksiatan maka segeralah sadar dan ingat bahwasanya apapun yang kita lakukan ada dalam pengetahuan AllahSwt. 

Dan tiada satupun keburukan yang kita lakukan pasti akan kembali kepada kita dan pasti ada perhitungannya di hadapan Allah Swt.

Kita tahu bahwa manusia bukanlah makhluk sempurna, manusia bukanlah malaikat yang selalu taat kepada Allah Swt. dan bukan pula syaitan yang selalu membangkang kepada-Nya.

Akantetapi, ini sama sekali bukanlah alasan bagi kita untuk menjadi manusia yang plin-plan, abu-abu, yaitu shalat jalan maksiat pun jalan.

Allah swt memerintahkan kita untuk menjalankan perintahNya itu bukan berarti Allah akan membebani kita, tapi untuk membahagiakan kita.

Juga Allah melarang kita untuk berbuat yang tidak disukai oleh-Bta itu bukan berarti membatasi kehidupan kita, tapi karena Dia saying kepada kita, Dia ingin menyelamatkan kita .

Karena sesungguhnya Allah Maha Tahu apa yang kita sembunyikan di dalam hati kita.
Allah Maha Tahu mana hamba-Nya yang memang khilaf kemudian bertaubat, dan
mana hamba-Nya yang memang munafik.

Saat berbuat maksiat, sikap terbaik adalah segera mengerem diri, segera berhenti, istighfar lalu berpaling meninggalkannya.

Satu langkah kita meninggalkan kemaksiatan, maka seribu langkah pertolongan Allah menghampiri kita.

Satu langkah kita berjalan di jalan taubat, seribu langkah ampunan Allah datang kepada kita.

Tidak ada manfaat sedikitpun dari maksiat yang kita lakukan, yang ada hanyalah dosa dan penyesalan.

Semoga kita termasuk orang-orang yang jauh dari maksiat dan istiqomah dalam taubat 
.
Semoga uraian ini  bermanfaat untuk kita semua. Insya Allah . Aaaaamiin.

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

461 . BAGI YANG ISLAM. TAK DIBACA SAYANG.

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaath. Bismillaahirrahmaanirrahiim. Selepas Malaikat Israfil meniup sangkakala (bentuknya ...