Rabu, 02 Agustus 2017

B E K E R J A

Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillahirranmaanirrahiim .



Wahai saudaraku tidak bosan2nya kami menghimbau kepada anda semua khususnya  untuk kami sendiri agar senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah swt .

Ingat takwa itu merupakan benteng  untuk mejauhi perbuatan yang dilarang dan dimurkai oleh Allah swt.

Selain dari itu kitapun hendaknya banyak mengucap rasa syukur kepada Allah atas segala nikmatNya terutama nikmat taufik , hidayah, maunah serta inayahNya , khususnya adalah nikmat Iman dan Islam

Wahai saudaraku marilah kita senantiasa bersolawat atas junjungan kita nabiyullah Muhammad saw sebagai penghormatan kita kepada beliau .Sebagaimana yang telah dicontohkan oleh Allah swt dan juga para malaikatNya .

Wahai saudaraku  dalam hdup ini kita tidak bisa statis akan tetapi harus dynamis . Bila kita statis , maka kita tidak akan berubah sampai kapanpun . 

Namun bila dynamis maka suatu saat kita akan berubah. Allah swt akan merubah nasib seseorang asalkan di hati orang tersebut ada niatan untuk berubah. 

Namun untuk bisa berubah maka harus ada syaratnya yaitu kita harus berusaha, kita harus bekerja atau berdagang , bertani, mengajarkan ilmu dll . 

Tanpa itu semua maka tidaklah mungkin akan mendapatkan hasil. Yakinlah pada Allah sebagai Sang Pemberi Rezeki, cacing tanah saja Allah jamin rezekinya , apalagi kita manusia.  

Allah swt berfirman , “  Fa idzaa qudhiyatish shalaatu fan tasyiruu fil ardhi wab taghuu min fadhlillaahi wadskurullaaha katsiiran la’allakum tuflihuuna “  

Yang artinya , “ Maka ketika shalat Jum’at sudah usai , maka kalian bubarlah di atas bumi dan carilah rezeki dari anugerah Allah dan berdzikirlah ( ingatlah ) kepada Allah denga dzikir yang banyak agar kalian memperoleh kebahagiaan “  QS Al Jum’ah 10 .  

Wahai sudaraku melalui ayat ini Allah memperingatkan kita semua bahwa bekerja untuk mencari rezeki itu hukumnya wajib . 

Dan cara menceari  rezeki itu harus dengan cara yang halal , sesuai dengan aturan agama . Agar rezeki yang didapat itu aka nada berkahNya. Rezeki yang sudah berkah saja belum bisa dikatakan berkah bila belum dikeluarkan zakatnya. 

Dan ini sudah aturan Allah seperti itu. Bila tidak dipatuhi maka apa yang akan terjadi pada anda hanya Allah yang tahu .  

Kemudian ini bukan hanya setelah shalat Jum’ah saja . Maksudnya pada saat mendengar panggilan dari Allah berupa suara adzan , maka segeralah hentikan  semua kegiatan duniawian, 

lalu segeralah berwudhu untuk melaksanakan shalat. Alangkah lebih baiknya lagi 15 menit sebelum waktu Shalat tiba kita sudah berwudhu, 

Hal akan menjadi nilai tambah dari Allah buat kita semua .  Dan bila telah selesai melaksanakan shalat maka silahkan dilanjut kembali kerjaannya. 

Wahai saudaraku sungguh alangkah malunya kita bila ada panggilan adzan, kemudian kita santai – santai saja , karena masih ada waktu panjang . Jadi pelaksanaan shalat ditunda - tunda . Tapi saat kita lagi butuh Allah, maka setiap permintaan kita agar segera dikabulkan . 

Segala keinginan kita segera dipenuhi. Bila kita sakit agar segera disembuhkan .  Sekarang Tanya pada diri sendiri apakah kita yang mengatur Allah atau Allah yang mengatur kita ?  

Wahai saudaraku marilah kita simak Hadist yang diriwayatkan oleh sahabat Abu Hurairah r.a  , Rasulullah saw bersabda , 

“ Barangsiapa yang mencari dunia ( harta ) secara halal untuk menjaga dirinya dari meminta – minta dan untuk mencukupi keluarganya serta untuk membantu tetangganya , maka Allah akan membangunkan kepada orang itu kelak di Hari Kiamat sebuiah rumah dan wajahnya bagaikan bulan purnama. 

Dan barangsiapa mencari dunia ( harta ) secara halal , namun bertujuan untuk menumpuk – numpuk, sombong – sombongan dan pameran , maka dia kelak akan bertemu dengan Allah dan Dia akan marah kepadanya “  Al Hadist  

Wahai saudaraku melalui Hadist ini Rasulullah saw berpesan kepada kita semua bahwa bila kehidupan keluarganya ingin dicukupi oleh Allah maka 

1. Hindari menjadi peminta – minta  ; 

2. Carilah rezeki dengan cara yang halal ;  

3. Bantulah tetangga yang lemah dan kekuragan  .  

Dan Allah akan menumpahkan kemarahannya kepada 

1. Orang yang menimbun harta benda ( seperti Qarun ) ; 

2. Hartanya hanya digunakan untuk kesombongan ; 

3. Hartanya hanya digunakan untuk perbuatan riya’ .  

Semoga uraian ini bermanfaat buat kita semua  dan dapat membuka mata hati kita semua yang selama ini telah tertutup. .. Aaaaammin  … 

Subhanakallahumma wabihamdika asyhadu an laa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika

Wallaahu a’lam bish shawab
Barakallaahu fiikum

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

461 . BAGI YANG ISLAM. TAK DIBACA SAYANG.

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaath. Bismillaahirrahmaanirrahiim. Selepas Malaikat Israfil meniup sangkakala (bentuknya ...