Selasa, 06 Maret 2018

JANGAN BIARKAN WAKTU LEWAT BEGITU SAJA


Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Bismillaahirrahmaanirrahiim.



Wahai saudaraku waktu itu selalu mendatangi kita dengan kecepatan  60 detik / menit  atau 60 menit / jam . Waktu yang sudah lewat itu tidak bisa ditarik kembali, atau diulang kembali.  Jangankan sehari sedetik saja berlalu, maka waktu yang sedetik itu tak akan bisa kembali.

Waktu itu sama dengan umur, sama dengan peluang, sama dengan kesempatan .  Jadi sungguh amat sayang bila hal itu diabaikan, dibiarkan begitu saja .

Oleh Karena itu marilah kita bangkit mulai dari sekarang untuk melakukan kegiatan, seperti shalat sunnah, membaca, bertasbih, menelaah sebuah buku, menulis, merapikan meja kerja, memperbaiki rumah atau memberi hal yang berguna bagi orang lain. Maka insya Allah 50% kebahagiaan akan kita peroleh.

Apa yang harus dilakukan ? Membaca merupakan salah satu jawabannya, baik itu membaca Al-Qur’an, kitab-kitab hadits, buku-buku ilmu pegetahuan dan motivasi, sampai membaca situasi kehidupan di sekeliling kita.  Sehingga dengan begitu waktu luang tidak akan terlewati dengan percuma.

Abu Ubaidah mengatakan bahwa  Al-Muhallab pernah ber wasiat kepada anak – anaknya ,
“Wahai anak-anakku, janganlah kalian berada di pasar-pasar kecuali membawa buku untuk dibaca.”

Al-Hasan Al-Lu’lu berkata, “Aku telah menjalani masa 40 tahun tidak pernah tidur siang, tak banyak tidur malam hari, dengan buku yang kuletakkan di dadaku.”

Renungkanlah saudara-saudaraku, orang-orang yang telah mendahului kita, begitu antusiasnya terhadap buku, dan begitu efektifnya mereka memanfaatkan waktu, maka sudah sepantasnyalah kita yang hidup di dunia serba modern ini dimana buku-buku sudah tersebar merata bahkan di internet pun dengan mudah kita bisa mengakses berbagai ilmu pengetahuan, maka patutkah kita berdiam diri
membiarkan waktu luang kita berlalu begitu saja  ?

Marilah kita mulai hal ini dari diri kita, anak-anak kita, istri-istri kita, karib kerabat kita, teman-teman kita, agar senantiasa menggunakan waktu dengan sebaik-baiknya.

Semoga uraian ini bermanfaat untuk kita semua . Insya Allah . Aaaaamiin.

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

461 . BAGI YANG ISLAM. TAK DIBACA SAYANG.

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaath. Bismillaahirrahmaanirrahiim. Selepas Malaikat Israfil meniup sangkakala (bentuknya ...